Selasa, 08 Maret 2016

✿ 10 Jenis Durian Asli Tanah Air yang Bikin Indonesia Jadi ‘Rajanya Duren’.

1. Durian Mimang.

2. Durian Candimulyo.

3. Durian Matahari.

4. Durian Montong.

5. Durian Petruk.


6. Durian Bawor.


7. Durian Ajimah.


8. Durian Bokor.


9. Durian Bubur.

10. Durian Lay.



[Galeri Gambar]
10 Jenis Durian Asli Tanah Air yang Bikin Indonesia Jadi ‘Rajanya Duren’.

Walaupun ada yang tidak suka akan baunya, namun tidak sedikit yang menyukainya. Bahkan tergila-gila dengan rasa manis yang dihasilkan oleh buah dengan ciri khas kulit berduri ini. Durian adalah jenis buah yang sangat banyak peminatnya di Tanah Air.

Mungkin Anda mengira bahwa durian tidak memiliki banyak jenis atau hanya ada satu jenis, yaitu yang banyak dijual di pasaran saja. Ternyata, jenis dari buah durian ini lumayan banyak, lho. Bahkan Indonesia adalah salah satu negara di dunia yang memiliki ragam durian terbanyak. Berikut ini adalah jenis-jenis durian yang asli dari Indonesia.

1. Durian Mimang.
Durian Mimang adalah buah yang berasal dari Banjarnegara, Jawa Tengah. Durian ini memiliki ciri khas kulitnya yang terkesan kempes. Jika Anda membukanya, maka akan mendapati buah durian yang memiliki ketebalan sekitar 2-3 centimeter dari bijinya. Selain itu, buah dari Durian Mimang yang sangat manis dan legit ini pernah menyabet juara 2 di kontes durian se-Asia Tenggara.

2. Durian Candimulyo.
Durian Candimulyo atau yang dikenal dengan nama lain Durian Candy ini adalah jenis durian yang berasal dari Magelang, Jawa Tengah. Ciri khasnya adalah ukurannya lumayan besar dan biji di dalam buahnya kecil. Suatu hal yang tidak seimbang bukan? Untuk buahnya, rasa dari buah Durian Candimulyo ini adalah percampuran antara manis dan sedikit pahit atau getir. Jadi ketika Anda memakannya, jangan terlalu berharap akan mendapatkan rasa manis di seluruh buah yang juga berukuran besar ini.

3. Durian Matahari.
Durian yang berasal dari Cimanggu, Bogor, Jawa Barat ini merupakan buah durian yang memiliki bentuk bulat panjang berwarna hijau kecoklatan dengan ketebalan sekitar 0,5-1 cm. Durinya besar-besar, runcing, jarang dan sedikit bengkok.
Buahnya tebal, kering, berlemak, manis dengan tekstur halus dan aromanya cukup tajam. Sayangnya, buah durian jenis ini tidak tahan terhadap serangan hama penggerek dan juga penyakit busuk akar. 

4. Durian Montong.
Durian satu ini adalah jenis durian yang paling terkenal di Indonesia. Bahkan untuk satu biji dengan balutan daging di atasnya saja, dijual dengan harga yang cukup mahal jika dikurskan dalam Rupiah. Buah asli Kalimantan ini memiliki ciri khas dagingnya yang cukup besar dengan rasa manis dan juga beraroma harum ketika dibuka. Selain itu, ciri khas lainnya adalah bentuknya tidak bulat penuh, melainkan sedikit lonjong dengan tidak beraturan. Jika sudah siap petik, Durian Montong dapat memiliki berat kurang lebih 13 kilogram.

5. Durian Petruk.
Dapat dikatakan bahwa Durian Petruk adalah gabungan antara Durian Montong dengan Durian Candimulyo, karena bentuknya yang lonjong dan rasanya yang setengah manis dan pahit jika dirasakan. Durian yang memiliki nama latin Durio Zybethinus Kultivar Petruk juga memiliki aroma yang tajam seperti Durian Montong.
Buah durian asli Jepara, Jawa Tengah, ini merupakan salah satu durian bibit unggul yang banyak digemari para petani durian. Hal ini karena daging buahnya tidak lembek dan tebal, serta bijinya kecil.

6. Durian Bawor.
Jika Anda ingin membeli Durian Montong, maka harus mengetahui benar-benar ciri khasnya. Karena Anda dapat salah membeli di penjual yang mengatakan bahwa durian yang dijualnya adalah Durian Montong. Hal ini dikarenakan ada satu jenis durian yang memiliki kemiripan dengan Durian Montong Kalimantan, yaitu Durian Bawor yang berasal dari Banyuwangi, Jawa Timur. Durian satu ini memiliki ciri khas hampir sama dengan Durian Montong Kalimantan, yaitu buahnya manis dan tebal serta bijinya yang relatif kecil. Durian Bawor sendiri juga memiliki 2 jenis lainnya, yaitu Durian Bhinneka Bawor yang merupakan hasil silangan dan Durian Bawor Berkaki Empat.

7. Durian Ajimah.
Durian Ajimah ini juga dikenal dengan nama Durian Bung Karno atau Durian Sukarno. Hal ini disebabkan jenis satu ini sangat digemari oleh presiden pertama Indonesia tersebut. Durian yang berasal dari Ciomas, Bogor, ini memiliki ciri khas berduri besar dan jarang, serta kulitnya tipis berwarna hijau agak abu-abu.
Daging di dalamnya berwarna kuning muda dan terkesan kering, serta memiliki tekstur berserat. Walaupun didominasi warna manis, namun ada sedikit pahit yang akan terasa di lidah ketika Anda memakannya.

8. Durian Bokor.
Jenis durian satu ini berasal dari Sukahaji, Majalengka, Jawa Barat. Durian Bokor memang tahan terhadap serangan penyakit busuk akar, namun tidak kuat akan serangan hama pengerek. Ciri khas dari Durian Bokor adalah memiliki bentuk bulat panjang berwarna hijau sedikit kekuningan dan duri berbentuk kerucut besar dan jarang. Dagingnya memiliki ketebalan sedang dan berwarna kuning, serta mempunyai tekstur halus atau tidak berserat. Rasa dari buahnya sangat manis dan aromanya harum menyengat.

9. Durian Bubur.
Durian bubur adalah jenis durian yang berasal dari Brongkol, Semarang, Jawa Tengah. Ciri khasnya adalah bentuknya yang bulat memanjang dengan duri runcing rapat di sekelilingnya berwarna kuning kehijauan. Buahnya manis, besar, tebal, padat, kesat dan beraroma harum serta dalam satu ponge atau belahan terdapat 1-5 buah di dalamnya. Ukurannya cukup besar atau sekitar 4-5 kilogram jika sudah siap panen.

10. Durian Lay.
Durian Lay adalah jenis durian yang berasal dari lereng perbukitan di pedalaman Kalimantan Tengah. Ciri khas dari buah satu ini adalah memiliki warna buah sedikit oranye pucat dengan rasa manis seperti ubi, namun kurang legit dan dagingnya tebal serta mempunyai sedikit kandungan alkohol di dalamnya. Baunya juga tidak begitu menyengat. Selain di Kalimantan Tengah, Durian Lay juga dapat ditemukan di Kalimantan Timur. Buah satu ini juga dikembangbiakkan di Queensland, Australia.

Selain daftar jenis durian di atas, masih banyak lagi jenis lainnya yang tentunya kurang begitu banyak didengar oleh masyarakat Indonesia. Hmm … jadi ingin menyantap durian.

**********************
Salam buat isteri :
‘Siti Nurjanah’

★ Labels Posting :

★ Air Terjun ★ Air Terjun Grojokan Sewu ★ Alat Pembuka Buah Durian ★ Ambon ★ Bakso ★ Bakso Klenger ★ Bakso Seberat 3 kg ★ Buah Durian ★ Buah Pisang ★ Bunga ★ Bunga Keladi Merah ★ Cina ★ Curduroy ★ Desain ★ Durian Merah ★ Formua 1 ★ Hewan ★ Jawa Tengah ★ Jembatan ★ Jembatan Kaca ★ Jembatan Kaca Ekstrim ★ Jembatan Kelok Sembilan ★ Jembatan Merah Putih Ambon ★ Jorong Aie Putih ★ Kebun Buah Pisang ★ Kebung Pisang di Costa Rica ★ Kecamatan Haru ★ Klaten ★ Kucing ★ Kucing Bermata Paling Indah ★ Kucing Tertua di Dunia ★ Lemak Perut ★ Lima Puluh Kota ★ Mata Kucing ★ Membuang Lemak Perut ★ Pingjiang ★ Pose Hewan Tidur ★ Presiden Jokowi ★ Rio Haryanto ★ Selfie ★ Senam ★ Sleman ★ Spesialis Selfie dengan Hewan ★ Tawangmangu ★ Tempat Sholat ★ Tempat Sholat Dalam Rumah ★ Umbul Manten ★ Yogyakarta ★Nagari Sarilamak 10 Pantai Keren Afrika Selatan Air Terjun Angkot Australia Bayi Bendungan Binatang Demo Demo Sopir Taksi Desa Bebas Asap Rokok Durian Durian Asli Indonesia Hotel Jawa Timur Jembatan Tayan Jendela Menghadap Laut Jokowi Jualan Sayur Kabupaten Sanggau Kaligrafi Kaligrafi Dinding Rumah Kalimantan Barat Kamar Hotel Bawah Laut Kucing Kucing dan Bayi La Huacachina Lembah Harau Lima Lima Puluh Koto Melborne Motor Motor Sport Oase Pacitan Pantai Pantai Berpasir Pink Peru Proyek Hambalang Restoran Restoran Sangat Indah Rio Haryanto Rokok Sragen Sumatera Barat Sungai Kapuas Sungai Maron Sungai Zambesi Taksi Tingkah Laku Victoria Falls Waduk Waduk Kedung Ombo Sragen Zimbabwe
 
;